Print this page
01 Okt

Penyelenggaraan Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2019

Penyelenggaraan Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2019

Banda Aceh | ms-aceh.go.id

Selasa tanggal 1 Oktober 2019, Mahkamah Syar’iyah Aceh menyelenggarakan upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila yang dilaksanakan di halaman gedung kantor Mahkamah Syar’iyah Aceh. Pelaksanaan kegiatan tersebut mengacu pada Surat Sekretaris Mahkamah Agung No. 1414/SEK/HM.01.2/9/2019 tanggal 27 September 2019 tentang Penyelenggaraan Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2019.

Sekretaris Mahkamah Agung menginstruksikan kepada seluruh pengadilan pada empat lingkungan peradilan untuk menyelenggarakan upacara bendera di satuan kerja masing-masing pengadilan. Waktu pelaksanaan upacara bendera dilaksanakan pukul 08.00 WIB waktu setempat dengan pembina upacara adalah Ketua Mahkamah Syar’iyah Aceh. Adapun, tema pelaksanaan peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2019 adalah “ Pancasila Sebagai Dasar Penguatan Karakter Bangsa Menuju Indonesia Maju dan Bahagia”.

Hadir dalam peringatan Hari Kesaktian Pancasila seluruh Hakim, Pejabat Fungsional, Pejabat Struktural, Staf dan Ibu-Ibu Darmmayukti Karini serta Tenaga Kontrak. Adapun ketentuan pakaian bagi Pimpinan dan Hakim mengenakan Pakaian Sipil Lengkap (PSL), sedangkan untuk Pejabat Struktural, Pejabat Fungsional dan Pegawai mengenakan seragam KORPRI sesuai petunjuk Sekretaris Mahkamah Agung serta Pegawai Pakaian PDH Mahkamah Agung .

Kegiatan peringatan Hari Kesaktian Pancasila berjalan dengan khidmat dan lancar dengan susunan petugas upacara bendera sebagai berikut:

  1. Pembina Upacara : Dr. H. Abd. Hamid Pulungan, SH., MH.
  2. Komandan Upacara : Denny Kurniawan, ST
  3. Ajudan Pembina Upacara : Zahrul Fuadi
  4. Pembacaan UUD 1945 : Fahmi Riswin, S.E.Ak
  5. Pembacaan Teks Pancasila : Pembina Upacara
  6. Pembacaan Ikrar : Armada, SE
  7. Pembacaan Doa : Azhar, SH
  8. Dokumentasi : Drs. Sabari, SH
  9. Pembawa Acara : Yani Riyanti, S.E., M.Si
  10. Operator : Muhammad Kadri, ST, Heri Irawan, A.Md
Rate this item
(0 votes)